Kesehatan adalah hal yang sangat mahal harganya, namun masih banyak orang yang belum menyadari hal ini. Mungkin Anda baru akan menyadarinya ketika sudah terserang penyakit. Tahu betapa mahalnya biaya yang harus dikeluarkan untuk berobat ditambah lagi dengan waktu yang harus terbuang sia-sia selama Anda hanya berbaring di atas ranjang dan merasakan sakit tersebut.
Untuk itu penting sekali bagi Anda untuk meluangkan sedikit saja waktu berolahraga jika seandainya menginginkan tubuh yang selalu sehat dengan bonus bentuk badan yang terjaga keindahannya.
Pandemi bukan alasan bagi Anda untuk tidak berolahraga hanya karena banyak pusat kebugaran yang ditutup demi keamanan. Karena sekarang ini ada banyak sarana penunjang yang dapat Anda manfaatkan.
Termasuk diantaranya adalah DOOgether aplikasi fitness di rumah yang bisa Anda manfaatkan. Aplikasi yang satu ini sudah tersedia di Playstore untuk pengguna Android, juga lewat Appstore bagi pengguna iOS yang ingin mengunduhnya.
DOOgether ini memang termasuk dalam aplikasi gebrakan terbaru bagi Anda yang senang berolahraga, karena nantinya bisa booking studio olahraga secara mudah lewat aplikasi tersebut. tak hanya itu karena aktivitas olahraga di rumah nantinya juga bisa semakin menyenangkan dengan mengikuti video panduan yang dapat Anda akses secara gratis lewat aplikasi ini. Cukup banyak diantara fitur-fitur menarik yang ditawarkannya, berikut ini diantaranya yang patut Anda ketahui, yaitu:
1. DOOfit
Ini merupakan fitur utama dari DOOgether, dimana lewat fitur yang satu ini maka nantinya Anda akan diberikan kemudahan dalam mengakses tempat atau studio olahraga yang diinginkan.
Karena memang DOOgether sendiri sudah menjalin kerjasama dengan ratusan studio olahraga yang tersebar di seluruh Indonesia, lebih dari 6000 kelas olahraga juga ada disana, sehingga lebih mudah bagi pengguna untuk nantinya menemukan studio dan kelas olahraga terbaik sesuai dengan kebutuhan mereka.
Tak hanya untuk mempermudah proses booking kelas olahraga saja, melainkan disini Anda juga bisa memilih membership yang ada untuk mengikuti kelas tersebut.
2. DOOlive
Ini adalah program yang mungkin tidak dimiliki oleh aplikasi sejenis, dimana nantinya Anda bisa mengikuti panduan olahraga secara online atau live disini dengan panduan dari trainer atau pelatih secara langsung.
Olahraga di rumah tentunya jadi semakin menyenangkan dengan menggunakan layanan tersebut. Karena meskipun hanya di rumah saja, namun untuk aktivitas olahraga Anda tetap dipandu secara langsung oleh ahlinya. Begitu juga dengan banyaknya video panduan untuk olahraga yang bisa Anda ikuti secara mudah disini.
3. DOOfood
Layanan lainnya yang cukup banyak dimanfaatkan oleh masyarakat adalah DOOfood ini, bukan sekedar layanan jaga pesan antar makanan saja, karena menu yang dijual disini khusus makanan sehat bagi mereka yang sedang menjalankan program diet. Baik itu dengan tujuan menurunkan berat badan, maupun diet untuk riwayat penyakit tertentu. Sudah bekerjasama dengan setidaknya 50 catering sehat yang sudah terkenal. Tentunya bisa Anda manfaatkan untuk menunjang kebutuhan menu makanan sehat sehari-hari.
Tak perlu ragu untuk download dan menggunakan DOOgether aplikasi fitness di rumah tersebut, apalagi semakin kesini jika dilihat ada kian banyak yang memutuskan untuk tetap olahraga di rumah selama masa pandemi.
Lewat DOOgether ini nyatanya Anda juga bisa menemukan lebih banyak teman baru yang juga menjalankan aktivitas olahraga di rumah. Ikuti program membership jika ingin mendapatkan banyak layanan spesial.