5 Penyebab Gagal Beli Pulsa dan Cara Menghindarinya

Pernahkah Anda mengalami gagal beli pulsa, padahal sudah mengikuti urutan langkah pembelian yang diberikan oleh penjual pulsa atau platform online?  Hal itu sangat mungkin terjadi karena banyak penyebabnya.

Biar Anda tidak mengalami lagi masalah tersebut, ada baiknya ketahui apa saja hal yang menyebabkan itu terjadi dan bagaimana cara menghindarinya.

5 Penyebab Gagal Beli Pulsa

Coba cek lima penyebab berikut ini, siapa tahu masalah gagal masuknya pulsa yang sudah Anda beli disebabkan salah satu hal tersebut.

Saldo Tidak Cukup

Hal ini terkadang diabaikan ketika membeli pulsa, apalagi kalau membeli melalui transaksi online. Misalnya melalui platform mobile banking bank tempat Anda menabung. Bisa juga dikarenakan saldo pada akun di marketplace juga sudah habis.

Salah Memasukkan Nomor

Penyebab berikutnya yang juga sering terjadi adalah, salah memasukkan nomor telepon yang ingin diisi pulsanya. Alih-alih pulsa bertambah, Anda malah membelikan pulsa pada nomor yang mungkin tidak terdaftar atau tidak Anda kenal.

Koneksi Internet Bermasalah

Untuk membeli pulsa secara online, koneksi internet merupakan hal wajib. Ketika koneksinya bagus maka proses pembelian pulsa tidak akan bermasalah. Tapi, kalau koneksi terganggu maka bisa saja pulsa tidak masuk.

Gangguan Pada Sistem Provider

Tidak bisa diprediksi kapan sistem provider mengalami masalah, bisa saja ketika Anda sedang melakukan transaksi beli pulsa hal itu terjadi.

HP  Tidak Terkoneksi Jaringan Internet

Pada waktu tertentu, terkadang orang memilih menonaktifkan koneksi internet dengan menggunakan mode pesawat. Lalu mereka lupa mengembalikan pengaturan koneksi internet.

Cara Menghindari Gagal Beli Pulsa

Untuk menghindari terjadinya kegagalan saat membeli pulsa, maka ada banyak cara dapat dilakukan. Diantaranya adalah:

Cek Nomor Telepon

Sebelum melakukan transaksi beli pulsa, pastikan untuk mengecek kembali nomor telepon jangan sampai salah satu nomorpun. Kalau salah, tentunya pulsa tidak akan terkirim ke nomor Anda.

Cek Koneksi Internet

Cek juga koneksi internet sebelum membeli pulsa, apakah dalam kondisi stabil atau tidak. Jika tidak maka Anda bisa mencari lokasi yang tepat, dimana sinyal internet full selama proses transaksi pulsa.

Cek Saldo

Jika membeli melalui platform online atau mobile banking, pastikan untuk mengecek saldo rekening atau saldo akun Anda. Kalau ternyata saldonya tidak cukup, maka lakukan pengisian saldo sesuai harga pulsa yang akan dibeli.

Cek Kondisi HP

Pastikan kondisi HP Anda baik, terkoneksi internet, dan kartu simcard berda pada posisi yang benar. Terkadang, saat kondisi HP bermasalah maka proses beli pulsa tidak akan tuntas.

Konfirmasi Ulang pada Penjual

Sebelum melakukan pembayaran beli pulsa, lakukan konfirmasi ulang apakah pulsa yang dibeli sudah dikirim oleh penjual.

Hindari Penipuan Pulsa dengan Cara Ini

Kegagalan masuknya pulsa yang sudah dibeli, bisa juga karena pembelian dilakukan pada penjual yang tidak amanah berbisnis. Ketika Anda sudah bayar, ternyata penjual tidak mengirim pulsa tersebut. Penipuan seperti ini memang jadi masalah, apalagi kalau ternyata mereka hanya ingin menipu.

Salah satu cara menghindari penipuan ini adalah, dengan memilih penjual pulsa yang sudah dipercaya banyak orang. Bisa dilihat dari lamanya mereka eksis di dunia bisnis pulsa, kemudian bisa juga melalui testimoni pengguna yang sudah sering melakukan transaksi pula.

Cara berikutnya yaitu memastikan bukti transaksi beli pulsa berhasil, bisa dengan meminta penjual memperlihatkan riwayat jual pulsa yang dilakukan.

Tak perlu takut lagi gagal beli pulsa, ada banyak hal bisa dilakukan agar tidak rugi. Anda tinggal ikuti trik di atas, maka pulsa di nomor telepon Anda pasti terakumulasi otomatis. Kalau mau aman transaksi, percayakan pulsa Anda pada rajapulsa.id dijamin langsung masuk ke nomor Anda tanpa kendala.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *